Jakarta (ANTARA) – Psikolog klinis dewasa Nirmala Ika Kusumaningrum, M.Psi., Psikolog menganjurkan agar pekerja tetap meluangkan waktu untuk diri sendiri sehingga keseimbangan antara kehidupan pribadi dan pekerjaan (work-life balance) dapat terwujud.
Nirmala mengatakan kehidupan pribadi dan pekerjaan seseorang harus seimbang. Dengan begitu, kelelahan fisik, mental, dan emosional atau burnout setidaknya dapat terhindar.
“Mulailah latih diri, minimal dalam satu hari punya waktu untuk diri sendiri. Kalau sibuk, mulailah dengan 30 menit saja, kalau bisa syukur-syukur satu jam. Tapi, itu rutin dilakukan. Itu menjadi sebuah habit bahwa seseorang pasti punya waktu untuk dirinya,” kata psikolog lulusan Universitas Indonesia (UI) itu saat dihubungi ANTARA di Jakarta pada Jumat.
Ia mengatakan setiap individu punya cara yang berbeda-beda untuk menyeimbangkan hidupnya. Namun,hal tersebut harus dimulai dengan mengenali diri sendiri terlebih dahulu.